REALITAS VIRTUAL
09 November – 01 December 2007
Perkembangan yang amat cepat dari teknologi informasi dan komunikasi beberapa tahun terakhir ini telah banyak mempengaruhi cara pandang kita terhadap realitas. Media audio visual dan internet memberikan "kenyataan-kenyataan" baru secara lebih atraktif dan impresif. Kemajuan ini telah membentuk suatu realitas sosial yang terkini kepada masyarakat dan juga sekaligus menembus batasan sosial. Informasi disebarkan begitu cepatnya dan seluas-luasnya ke pelosok-pelosok negeri dan ruang-ruang personal melalui televisi, home video, games, internet dan komputer.
Dalam proyek ini, ruangrupa mengundang dua orang seniman untuk bekerja. Bagaimana seniman, seperti juga masyarakat, harus berhadapan dengan perkembangan ini, dan bagaimana seniman memberikan penemuan-penemuan kreatif baru, dan terutama ide-ide kritis tentang pengaruh perkembangan teknologi dan media baru dalam kehidupan sehari-hari.
(..back..)
|